Jakarta – Huawei Indonesia mulai memperkenalkan produk jam tangan pintar atau smartwatch di Tanah Air pada akhir tahun lalu. Jam tangan pintar bernama Huawei Watch W1 tersebut mengusung bahan stainless steel serta layar berbahan sapphire crystal.
“Meski berstatus jam tangan pintar, Huawei tetap menggunakan nama ‘Watch’ sebagai representasi bahwa produk jam pintar ini merupakan jam pintar yang memiliki fungsi utama sebagai jam tangan,” ujar Nuramin, Jabodetabek Sales Director PT Huawei Tech Investment.
Pada produk jam pintarnya kali ini, Huawei Watch W1 tampil dengan desain layar berbentuk bulat berukuran diameter 42 mm dengan layar ukuran 1,4 inci AMOLED full circle beresolusi 286 ppi. Selain desainnya yang terlihat mewah dan elegan, Huawei Watch W1 dilengkapi konektivitas berupa bluetooth dan WiFi serta memori RAM 512 MB.
Huawei Watch W1 memiliki fitur berupa lebih dari 40 tampilan layar yang dapat dipersonalisasikan sendiri oleh pengguna. Ada pula fitur pembaca detak jantung, smart health tracking, pembaca notifikasi telepon masuk, e-mail, SMS, Facebook, dan Instagram.
Jam pintar dengan baterai 300 mAh ini tersedia dengan pilihan tali atau strap berbahan stainless steel dan kulit. Huawei Watch W1 Silver Case Leather Strap (SCLS) dijual dengan harga yang cukup terjangkau di JD.id, yakni Rp 4.499.000.
Berikut spesifikasi lengkap Huawei Watch W1 Silver Case Leather Strap (SCLS).
Spesifikasi Huawei Smartwatch W1 Silver Case Leather Strap (SCLS) | |
Ukuran | Diameter: 42 mm, lebar: 11.3 mm |
Display | 1.4 inch full circle AMOLED display 400 x 400 screen resolution, 286 ppi 10,000:1 high contrast ratio |
Bahan | Cold forged 316 stainless steel Sapphire crystal |
Baterai | 300 mAh |
Konektivitas | Bluetooth 4.1 BLE WiFi |
Sensor | 6 Axis motion sensor (Gyroscope + Accelerometer) Heart Rate Sensor (PPG) Barometer, Vibration Motor |
Kompatibilitas Sistem Operasi (OS) | Android 4.3+ / iOS 8.2+ |
Memori | 512 MB RAM + 4 GB ROM |